Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Pelatih Hanya Bawa Fikri/Bagas dan Daniel Marthin untuk Sparring Partner Fajar/Rian pada Olimpiade Paris 2024

By Delia Mustikasari - Kamis, 13 Juni 2024 | 11:15 WIB
Pelatih kepala ganda putra nasional Indonesia, Aryono Miranat, di pelatnas Cipayung, Jakarta, Rabu (8/5/2024). (DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)

Gagal mempertahankan gelar pada Malaysia Open 2024, Fajar/Rian menjuarai All England Open 2024 dan membawa Indonesia menjadi runner-up Thomas Cup 2024.

Pada Singapore Open 2024, pasangan peringkat ketujuh dunia menjadi runner-up tetapi mereka langsung tersingkir pada babak pertama Indonesia Open 2024 oleh junior sendiri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Hasil tersebut membuat mereka harus meningkatkan stamina dan latihan sebanyak tiga kali sehari.

Olimpiade Paris 2024 akan digelar pada 26 Juli hingga 11 Agustus. Pertandingan bulu tangkis dijadwalkan pada 27 Juli hingga 2 Agustus.

Baca Juga: Imbas Kalah dari Leo/Daniel, Fajar/Rian Latihan 3 Kali Sehari Jelang Olimpiade Paris 2024

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P