Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Indonesia Dipastikan Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

By Wila Wildayanti - Kamis, 13 Juni 2024 | 19:42 WIB
Indonesia dipastikan akan menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Grup F. Dengan begitu, timnas U-20 Indonesia akan menjamu Yaman, Maladewa, dan Timor Leste. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pemenangnya berhak tampil di China yang bakal berlangsung pada 6-23 Februari 2025.

Timnas U-20 Indonesia dipastikan jadi tuan rumah kualifikasi dengan menghadapi lawan yang dinilai cukup mudah.

Bahkan hanya Yaman yang dinilai memiliki kualitas hampir sama dengan timnas U-20 Indonesia.

Kepastian soal Indonesia akan jadi tuan rumah ini diumumkan oleh PSSI.

Baca Juga: Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 - Timnas U-20 Indonesia Terhindar dari Lawan Berat, Siap Lolos ke Putaran Final

"Indonesia menjadi tuan rumah dari babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dan berada di grup F bersama dengan Yaman, Timor Leste, dan Maladewa," tulis PSSI dalam pernyataannya, Kamis (13/6/2024).

Setelah hasil drawing ini keluar, pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri pun buka suara.

Indra Sjafri saat ini tengah memimpin timnas U-20 Indonesia tampil di Toulon Cup 2024 di Prancis.

Setelah melihat hasil drawing ini, Indra bersyukur karena tim Merah Putih bertemu lawan-lawan yang lebih mudah.

“Informasi penting buat kita menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20,” ujar Indra Sjafri sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Kamis (13/6/2024).