Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Mau Pakai Formasi Apa pun Italia Tak Gentar Hadapi Lawan Mana pun

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 14 Juni 2024 | 23:20 WIB
Timnas Italia merayakan gol ke gawang Bosnia-Herzegovina dalam laga uji coba di Empoli (9/6/2024). (AFP)

Skema tersebut juga menjadi senjata di balik kesuksesan pendahulu Spalletti, Roberto Mancini, saat memenangkan Euro 2020.

Sepanjang turnamen berlangsung hingga menjadi kampiun, Mancini terus mengusung formasi 4-3-3 untuk Italia racikannya.

Namun, dalam 4 pertandingan uji coba terakhir sebelum berangkat ke Jerman, Spalletti mencoba meramu susunan pemain yang sedikit berbeda.

Eks pelatih Napoli menggunakan skema 3-4-2-1 dalam tiga laga uji coba saat menghadapi Venezuela, Ekuador, dan Bosnia & Herzegovina.

Sementara kala menghadapi Turki, Gianluigi Donnarumma cs bermain dengan penerapan formasi 4-2-3-1.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tak Jadi Full Senyum, 2 Bintang Liverpool Tolak Gabung Al Nassr

FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Matteo Darmian (kiri) merayakan gol untuk timnas Italia ke gawang timnas Makedonia Utara pada laga Kualifikasi Euro 2024 di Olimpico, Roma (17/11/2023).

Meskipun memakai dua formasi dalam empat laga berbeda, hasil positif diraih oleh Italia dengan 3 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Spalletti lantas meminta dukungan dari suporter untuk tetap mendukung tim terlepas dari sistem yang dipilih saat berlaga di Euro 2024.

Baginya, mau memainkan skema apa pun Italia tidak akan pernah takut menghadapi lawan mana pun.