Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Merasa sudah unggul jauh, lini belakang Timnas Jerman pun lengah dan kebobolan pada menit ke-87.
Berawal dari tendangan bebas Andrew Robertson, Scott McKenna berhasil menyambutnya dengan tandukan keras dari dalam kotak penalti.
Bek Timnas Jerman, Antonio Ruediger, berusaha untuk mengeblok bola sundulan dari McKenna.
Baca Juga: EURO 2024 - Gara-gara Terlalu Jago, Kylian Mbappe Dikirimi Doa Buruk oleh Rekan Setim Sendiri
Akan tetapi, bola malah berbelok arah dan membuat gawang Manuel Neuer harus kebobolan akibat kecerobohan Ruediger.
Papan skor pun berubah menjadi 1-4 dan Timnas Skotlandia tetap tertinggal dari Jerman.
GOAL SCOTLAND! Scott McKenna sees his header deflected into the net by Rüdiger!
Germany 4-1 Scotland.#GERSCO | #EURO2024 pic.twitter.com/9i5fAisGzW
— Scotland National Team (@ScotlandNT) June 14, 2024
Seolah tidak terima dengan gol bunuh diri Ruediger, Timnas Jerman langsung membalasnya dengan gol cantik Emre Can jelang bubaran.
Can melepaskan tendangan kaki kanan terukur dari luar kotak penalti dan bersarang di pojok kiri bawah gawang Skotlandia.
Gol kapten Borussia Dortmund itu sekaligus menutup pertandingan untuk kemenangan 5-1 Timnas Jerman atas Skotlandia.
Jerman 5-1 Skotlandia (Florian Wirtz 10', Jamal Musiala 19', Kai Havertz 45+1'-pen, Niclas Fuellkrug 68', Emre Can 90+3'; Antonio Ruediger 87'-gbd)
Jerman (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 6-Joshua Kimmich, 2-Antonio Ruediger, 4-Jonathan Tah, 18-Maximilian Mittelstaedt; 23-Robert Andrich (5-Pascal Gross 46'), 8-Toni Kroos (25-Emre Can 80'); 10-Jamal Musiala (13-Thomas Mueller 74'), 21-Ilkay Guendogan, 17-Florian Wirtz (19-Leroy Sane 63'); 7-Kai Havertz (9-Niclas Fuellkrug 63')
Pelatih: Julian Nagelsmann
Skotlandia (3-4-3): 1-Angus Gunn; 13-Jack Hendry, 15-Ryan Porteous, 6-Kieran Tierney (26-Scott McKenna 77'); 2-Anthony Ralston, 4-Scott McTominay, 8-Callum McGregor (14-Billy Gilmour 67'), 3-Andrew Robertson; 7-John McGinn (23-Kenny McLean 67'), 10-Che Adams (5-Grant Hanley 46'), 11-Ryan Christie (9-Lawrence Shankland 82')
Pelatih: Steve Clarke
Wasit: Clement Turpin (Prancis)