Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Gelandang Idaman Bruno Fernandes, Dana Man United Dikeruk Habis

By Sri Mulyati - Sabtu, 15 Juni 2024 | 11:30 WIB
Gelandang bertahan Benfica, Joao Neves, telah menjadi incaran Man United. (TWITTER.COM/90MINHQ)

Bruno Fernandes ingin berduet dengan rekan setimnya di timnas Portugal, Joao Neves.

Man United menyambut dengan baik keinginan sang kapten meski transfer tidak akan berjalan mudah.

Dilansir BolaSport.com dari Metro, Benfica menetapkan harga Joao Neves sebesar 100 juta euro (sekitar Rp1,76 triliun).

Harga Neves dikabarkan melebihi anggaran yang disiapkan oleh Man United saat ini.

Sir Jim Ratcliffe memang tidak akan jor-joran dalam belanja pemain baru.

Selain demi menghindari pelanggaran FFP, Sir Jim Ratcliffe juga sudah belajar dari kesalahan musim-musim sebelumnya.

Baca Juga: EURO 2024 - Rekor Langka di Balik Tsunami Gol Jerman

Man United dianggap terlalu sering mendatangkan pemain dengan harga fantastis.

Sementara kualitas para pemain ini belum tentu bisa membantu perbaikan klub.

Sir Jim Ratcliffe berniat lebih selektif dalam memilih pemain yang datang di Stadion Old Trafford.