Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United menghadapi ancaman pengerukan dana gara-gara mengincar gelandang idaman Bruno Fernandes.
Permasalahan klasik menanti Manchester United pada bursa transfer musim panas 2024.
Man United berniat memperkuat skuad setelah hasil mengecewakan pada musim 2023-2024.
Erik ten Hag hanya membawa anak asuhannya finis di urutan ke-8 pada klasemen akhir Liga Inggris.
The Red Devils harus mencari tiket ke Liga Europa lewat kemenangan pada final Piala FA.
Kedatangan Sir Jim Ratcliffe sebagai investor baru tidak lagi akan membiarkan situasi yang sama untuk terulang.
Man United masih mempertahankan Erik ten Hag sebagai pelatih musim depan.
Perencanaan tim menjadi lebih mudah setelah nasib pelatih mengalami kepastian.
Baca Juga: Momen Apes Messi di Laga Argentina vs Guatemala, Bikin Satu Stadion Teriak
Kapten Man United, Bruno Fernandes, sudah memiliki saran terkait pemain yang perlu didatangkan klubnya.
Bruno Fernandes ingin berduet dengan rekan setimnya di timnas Portugal, Joao Neves.
Man United menyambut dengan baik keinginan sang kapten meski transfer tidak akan berjalan mudah.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, Benfica menetapkan harga Joao Neves sebesar 100 juta euro (sekitar Rp1,76 triliun).
Harga Neves dikabarkan melebihi anggaran yang disiapkan oleh Man United saat ini.
Sir Jim Ratcliffe memang tidak akan jor-joran dalam belanja pemain baru.
Selain demi menghindari pelanggaran FFP, Sir Jim Ratcliffe juga sudah belajar dari kesalahan musim-musim sebelumnya.
Baca Juga: EURO 2024 - Rekor Langka di Balik Tsunami Gol Jerman
Man United dianggap terlalu sering mendatangkan pemain dengan harga fantastis.
Sementara kualitas para pemain ini belum tentu bisa membantu perbaikan klub.
Sir Jim Ratcliffe berniat lebih selektif dalam memilih pemain yang datang di Stadion Old Trafford.
Mulai musim depan, Ten Hag memang memiliki lebih sedikit ruang gerak soal keputusan transfer pemain.
Keputusan manajemen klub akan lebih dipertimbangkan untuk mengembangkan skuad.
Man United akan mencoba untuk bernegosiasi dengan Benfica mengenai harga Neves.
Untuk pemain berusia 19 tahun, harga yang ditetapkan Benfica dianggap terlalu mahal.