Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai laga, Zlatko Dalic tak bisa menutupi kekecewaannya atas hasil memalukan yang didapat Luka Modric dkk.
Ia lantas mengungkapkan penyebab timnya bisa kalah dengan skor mencolok dari Spanyol.
Yang pertama adalah karena Kroasia tidak bermain seperti biasanya.
Ia melihat timnya tampil kurang ngotot sejak menit awal dan membiarkan Spanyol memegang bola cukup lama di beberapa momen.
Selanjutnya, Dalic menilai timnya terlalu gampang kebobolan lewat skema serangan yang seharusnya bisa mereka antisipasi.
Baca Juga: EURO 2024 - Bellingham Senjata Mematikan Inggris, Pelatih Serbia Doakan Menangi Ballon d'Or
"Kami tidak bermain dengan energi dan agresi yang bagus di pertandingan ini," ucap Dalic seperti dikutip BolaSport.com dari France24.
"Kami juga kebobolan gol pertama karena kesalahan yang kami buat sendiri."
"Hal terburuknya adalah kami kebobolan di penghujung babak pertama melalui skema sepak pojok."
"Kami seharusnya tidak boleh membiarkan gawang kami dibobol seperti itu."