Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski sudah mendapatkan semuanya, Messi masih ingin memberikan banyak hal kepada Timnas Argentina.
Presiden Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA), Claudio Tapia, sempat menyampaikan rasa kagumnya kepada Messi.
Tapia menyebut bahwa ia selalu bahagia ketika melihat eks kapten Barcelona itu bermain untuk Timnas Argentina.
Ia mengaku sempat khawatir karena ada rumor yang menyampaikan bahwa Messi akan pensiun setelah Piala Dunia 2022.
Namun, sampai saat ini, Messi masih terus bermain untuk Timnas Argentina bahkan memimpin rekan-rekannya di Copa America 2024.
Baca Juga: Hasil Euro 2024 - Mantan Musuh Messi Jadi Pahlawan, Belanda Kunci Kemenangan Perdana
"Kenyataannya adalah bahwa setiap kali saya melihatnya (Messi), saya merasakan apa yang dirasakan oleh semua orang Argentina: kebahagiaan," ucap Tapia seperti dikutip BolaSport.com dari TyC Sports.
"Selama dia merasa baik dan terus menikmati tim nasional, dia akan terus melakukannya."
"Kami senang dia terus merasakan semua hal itu untuk tim nasional," lanjutnya.