Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Gagalkan Gol Diogo Jota, Cristiano Ronaldo Hampir Bikin Timnas Portugal Batal Menang

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 19 Juni 2024 | 05:15 WIB
Cristiano Ronaldo beraksi saat Portugal jumpa Republik Ceska pada laga pertama grup EURO 2024. (UEFA.COM)

Dengan lompatannya yang tinggi, Ronaldo berhasil melepaskan tandukan ke gawang Republik Ceska.

Sundulan Ronaldo sebenarnya sudah berhasil mengecoh kiper Timnas Republik Ceska, Jindrich Stanek.

Akan tetapi, bola malah membentur tiang gawang sebelah kiri Republik Ceska dan gagal berbuah gol.

Beruntung bagi Timnas Portugal, Jota berada di posisi yang strategis untuk menyambut bola rebound tersebut.

Penyerang Liverpool itu langsung menyambar bola untuk diceploskan ke gawang Stanek dengan sundulan.

Baca Juga: EURO 2024 - Arda Guler Menggila, Messi dari Turki Langsung Lampaui Cristiano Ronaldo di Laga Debut

Jota sudah sempat merayakan gol ke gawang Republik Ceska dan bisa dibilang Timnas Portugal hampir menang.

Namun, wasit Marco Guida asal Italia melakukan cek ulang lewat video assistant referee (VAR).

Dari hasil cek ulang, pengadil lapangan memutuskan untuk menganulir gol Jota karena ulah Ronaldo.

Sebelum Jota mencetak gol, Ronaldo ternyata berada di posisi offside lebih dulu saat menerima umpan dari Cancelo.

Aksi Ronaldo itu hampir membuat Timnas Portugal gagal menang di laga pertama EURO 2024.

Beruntungnya, Francisco Conceicao keluar sebagai pahlawan usai mencetak gol kemenangan pada masa injury time, tepatnya pada menit ke-90+2.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P