Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas Jerman Vs Hongaria - Kans Der Panzer Jadi Tim Pertama yang Lolos ke 16 Besar EURO 2024

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 19 Juni 2024 | 15:20 WIB
Kai Havertz merayakan gol Timnas Jerman ke gawang Skotlandia pada matchday 1 Grup A EURO 2024 di Stadion Allianz Arena, Jumat (14/6/2024). (AFP)

Hasil itu akan membuat koleksi poin Jerman menjadi 6.

Jalan Timnas Jerman ke babak 16 besar akan semakin mulus jika beberapa jam kemudian Swiss mampu mengatasi perlawanan Skotlandia.

Jika skenario itu terwujud, Jerman dan Swiss dipastikan menjadi wakil Grup A di babak 16 besar karena jumlah poin mereka sudah tak bisa dikejar dua tim lainnya.

Jerman dan Swiss tinggal menentukan siapa yang akan menjadi juara dan runner-up grup pada matchday 3 atau pamungkas.

Berikut 5 pertemuan terakhir Jerman dan Hongaria:

24-9-2022 Jerman 0-1 Hongaria (UEFA Nations League)

12-6-2022 Hongaria 1-1 Jerman (UEFA Nations League)

24-6-2021 Jerman 2-2 Hongaria (Euro)

4-6-2016 Jerman 2-0 Hongaria (Friendly)

30-5-2010 Hongaria 0-3 Jerman (Friendly)