Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dan itulah kesempatan yang seharusnya bisa kita maksimalkan," lanjutnya.
Pelatih asal Spanyol menepis anggapan bahwa gol pertama Timnas U-16 Indonesia pada menit ke-35 yang dicetak oleh Mierza Firjatullah jadi titik balik pertandingan.
"Saya pikir itu tidak terlalu mempengaruhi performa tim," ujar pelatih asal Spanyol.
"Tim tetap berjuang, tim tetap bertahan, dan mereka sedih karena tidak bisa mencetak gol dari eksekusi penalti yang kita dapatkan."
"Karena penalti tadi bisa meningkatkan motivasi bagi anak-anak Singapura."
"Dan kita bisa mengakhiri pertandingan dengan lebih baik."
"Tetapi secara keseluruhan, saya pikir performa anak-anak cukup baik."
"Kira bisa bertahan dengan baik, kita memiliki kesempatan melalui serangan balik, dan mereka ingin menyelesaikan pekerjaan."
"Mereka bisa menyesuaikan taktik yang diajarkan pelatih di kamp pemusatan latihan."
"Saya senang dengan performa para pemain," tutupnya.