Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nova Arianto Ungkap Pertemuan Perdana dengan Fabio Azka, Calon Penerus Pratama Arhan di Timnas U-16 Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 22 Juni 2024 | 15:00 WIB
Fabio Azka Irawan (pemain paling kiri) yang jadi andalan Timnas U-16 Indonesia saat eksekusi lemparan ke dalam jarak jauh (Muhammad Nursina/Tribunnews)

Nova Arianto selalu langsung menggeber sesi latihan dengan menu lemparan ke dalam jarak jauh.

Persiapan tersebut jadi menu sesi latihan sebelum lawan Singapura.

Nova Arianto bersyukur senjata pemain Persija Jakarta berbuah jadi gol.

"Dan itu yang coba kami persiapkan apa yang dimiliki Fabio," ujar Nova Arianto.

"Termasuk saat latihan H-1 ya kita maksimalkan supaya lemparan Fabio bisa berbuah gol."

"Bersyukur tadi gol pertama tadi datang dari lemparan Fabio," lanjutnya.

Nova Arianto berharap Fabio bakal jadi sosok Pratama Arhan yang baru di masa depan.

"Harapannya kita bisa mendapatkan Arhan ya, bisa mendapatkan Arhan kedua lagi dan kedepannya diharapkan bisa berprogress," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P