Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tekan KFA, Ketua Asosiasi Pelatih Korea Selatan Singgung Kesuksesan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo

By Wila Wildayanti - Selasa, 25 Juni 2024 | 05:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menyapa para penonton di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Shin Tae-yong dan Park Hang-seo jadi contoh kesuksesan.

Shin Tae-yong akhir-akhir ini memang berhasil mencuri perhatian karena berhasil membuat Timnas Indonesia melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Tim Merah Putih bahkan menjadi wakil satu-satunya dari ASEAN yang berhasil melaju ke putaran ketiga.

Selain Shin Tae-yong, ada juga Park Hang-seo yang sudah lebih dulu berhasil bersama Vietnam.

Belum lama ini, Vietnam bahkan kembali mendatangkan pelatih dari Korea Selatan yakni Kim Sang-sik.

Baca Juga: Pernyataan Erick Thohir soal Shin Tae-yong Jadi Sorotan Media Korea Selatan 

Menurut Seol, kondisi pelatih-pelatih Korea Selatan saat ini tengah jadi incaran tim-tim negara lain memperlihatkan kapasitas mereka.

Namun, Seol Dong-sik menilai mereka justru seperti diabaikan di Korea Selatan.

Da memberikan contoh timnas usia muda Korea Selatan bisa melangkah jauh hingga ke posisi kedua Piala Dunia U-20 2019 juga karena ditukangi pelatih lokal, Chung Jung-young.

Menurutnya, pelatih lokal Korea Selatan luar biasa tetapi kurang mendapatkan perhatian di negeri sendiri.