Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Scorer ASEAN Cup U-16 2024 - Bomber Timnas Indonesia Bersaing dengan Dua Pilar Vietnam

By Nungki Nugroho - Selasa, 25 Juni 2024 | 08:15 WIB
Selebrasi penyerang timnas U-16 Indonesia, Mierza Firjatullah, usai mencetak gol ke gawang timnas U-16 Singapura di ASEAN Cup U-16 2024. (PSSI.ORG)

Kini, pemilik nomor punggung sembilan itu bersaing dua pemain Vietnam, Nguyen Viet Long dan Tran Than Binh, di daftar top scorer.

Viet Long dan Tran Than Binh sama-sama mencetak hattrick ketika Vietnam berpesta 15 gol ke gawang Brunei Darussalam.

Mierza sendiri tidak gentar dengan persaingan di daftar top scorer ASEAN Cup U-16 2024.

"Saya selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik. Saya selalu mencari ruang untuk bisa bikin gol," tegas Mierza.

Penampilan eksplosif Mierza memang sudah mendapat apresiasi dari pelatih lawan.

Sebelum dikalahkan Indonesia, pelatih Filipina Yuki Matsuda sempat mengakui kehebatan penyerang berpostur 175 cm tersebut.

Baca Juga: Klasemen ASEAN Cup U-16 2024 - Timnas U-16 Indonesia Pimpin Grup A, Nasib ke Semifinal di Tangan Laos

"Pemain Indonesia nomor 9 yang berposisi striker. Saya suka dengan penampilannya. Dia punya kecepatan, dribel yang bagus, dan mereka bisa membahayakan pertahanan kita," ucap Yuki.

Sore ini, Selasa (25/6/2024), Mierza terancam digeser lagi oleh dua penyerang Vietnam di daftar top scorer ASEAN Cup U-16 2024.

Timnas U-16 Vietnam akan menghadapi Kamboja pada laga kedua Grup B di Stadion Sriwedari, Solo.