Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Cristiano Ronaldo berusaha membawa kembali ketajamannya dalam tendangan bebas pada menit ke-17.
Sang megabintang melepaskan tembakan keras dari tengah lapangan yang sudah tepat sasaran.
Namun, Giorgi Mamardashvili mampu menggagalkannya dengan satu tinju yang langsung mementalkan bola.
Portugal kembali mencoba keberuntungannya pada menit ke-43, kali ini mengandalkan kemampuan Joao Felix meliuk-liuk dari kawalan lawan.
Felix akhirnya berhasil mengoper bola ke Joao Palhinha yang tinggal meneruskannya dari dalam kotak penalti.
Tendangan Palhinha masih lemah sehingga bola bergulir keluar dari sasaran.
Baca Juga: Hasil EURO 2024 - Sama Kuat, Slovakia dan Rumania Bergandengan ke Babak 16 Besar
Babak pertama ditutup oleh Joao Felix yang kembali bisa merangsek ke sisi kanan kotak penalti Georgia.
Dia dengan percaya diri melepaskan tembakan tetapi Mamardashvili tidak membiarkannya memperoleh momentum.
Dua menit setelah turun minum, Portugal berusaha mengejutkan Georgia seperti yang dilakukan sang lawan pada babak pertama.