Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kalau bisa menyingkirkan Rumania, mereka akan menghadapi pemenang duel Austria vs Turkiye di perempat final.
Austria berhasil menekuk Belanda 3-2 pada duel terakhir Grup D, tetapi seharusnya pasukan Koeman sudah mengambil pelajaran bagaimana cara menghindari musibah yang sama andai bertemu Marcel Sabitzer dkk lagi.
Kemudian jika mengalahkan Austria/Turkiye, musuh berikut yang menunggu di semifinal sesuai skenario idealnya adalah Inggris atau Italia.
Itu pun dengan catatan kalau Inggris (vs Slovakia) dan Italia (vs Swiss) mengalahkan musuh masing-masing di babak 16 besar.
Inggris dan Italia kemudian bakal saling bunuh di perempat final untuk melaju dan menghadapi Belanda pada proyeksi babak semifinal.
Oranje pastinya lebih berharap kedua raksasa itu ditelan kejutan dengan hadirnya calon lawan yang lebih mudah diatasi, Slovakia atau Swiss, pada babak 4 besar ini.
Sekali lagi, dengan hitungan kasar tersebut, timnas Belanda akan berusaha keras memenangi semifinal demi meraih tiket ke partai puncak.
Di Berlin nanti, barulah Belanda bisa dipertemukan dengan sederet jagoan dari bagan seberang.
Tim-tim unggulan yang paling ingin dihindari seperti Spanyol, Jerman, Portugal, Prancis, dan Belgia berkumpul di seberang sana.
Bagaimana kelanjutan skenario idaman Timnas Pusat akan diketahui langkah awalnya usai melewati adangan pertama melawan Rumania.
Partai tersebut akan digelar di Stadion Allianz Arena, Munich, Selasa (2/7/2024).