EURO 2024 - Jerman Vs Denmark, Der Panzer Dihantui Mimpi Buruk Ledakan Dinamit 1992

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 29 Juni 2024 | 07:40 WIB
Timnas Jerman dihantui mimpi buruk ledakan dinamit pada 1992 jelang laga melawan Denmark pada babak 16 besar EURO 2024. (KIRILL KLUDYAVTSEV AFP)

Timnas Denmark melakoni persaingan ketat dengan Inggris untuk memperabutkan satu tiket ke babak 16 besar.

Menariknya, Timnas Denmark lolos ke babak 16 besar setelah menuai tiga kali hasil imbang sepanjang fase grup.

Bahkan, jumlah poin dan selisih gol Tim Dinamit sama dengan peringkat ketiga, yaitu Slovenia, yaitu tiga poin dan selisih gol 0.

Timnas Denmark berhak lolos sebagai runner-up karena poin kedisiplinan dengan koleksi kartu lebih sedikit.

Dengan catatan tersebut, Timnas Denmark jelas akan menghadapi tantangan berat melawan Jerman.

Baca Juga: EURO 2024 - Gelandang Timnas Swiss Tegaskan Tak Gentar Hadapi Timnas Italia

Namun, di sisi lain, Timnas Jerman pun dihantui mimpi buruk ketika bertemu dengan Denmark di fase knock-out.

Mengutip dari laman resmi UEFA, pertemuan terakhir Der Panzer dengan Tim Dinamit di ajang EURO adalah pada 1992, tepatnya di partai final.

UEFA.COM
Momen saat Denmark berhasil mengalahkan Jerman dalam laga final EURO 1992.

Kala itu, Timnas Denmark ikut serta sebagai tim pengganti karena Yugoslavia tidak jadi ikut serta.