Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-16 Indonesia Buka Peluang Tambah Pemain Keturunan Lagi untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

By Bagas Reza Murti - Selasa, 2 Juli 2024 | 10:00 WIB
Pemain timnas U-16 Indonesia, Matt Baker saat ditemui di mixed zone Stadion Manahan, Solo pasca-laga lawan Laos, Kamis (27/6/2024). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

"Peluang sangat terbuka lebar. Kita tidak akan membeda-bedakan itu lokal atau diaspora."

"Siapa yang memenuhi kriteria sesuai kebutuhan tim, maka kita ambil."

"Yang pasti sesuai kebutuhan pelatih," tambahnya.

Sementara itu, Ketum PSSI Erick Thohir ingin pemain timnas U-16 Indonesia bersiap sebaik mungkin di Kualifikasi Piala Asia U-17 2024.

Baca Juga: Tengah Sibuk dengan Timnas U-16, Status Nova Arianto sebagai Asisten Pelatih Timnas Indonesia Ada di Tangan Shin Tae-yong

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji bersama Sekjen PSSI, Yunus Nusi saat berada di Stadion Manahan, Senin (1/7/2024).

Apalagi dalam ajang itu mereka punya kesempatan membalaskan kekalahan dari Australia.

"Tadi saya bilang sama pemain tidak ada yang nundukin kepala tidak ada nangis," kata Erick Thohir.

"Nanti Oktober kita ketemu Australia kita sikat mereka."

"Kita siapin, kita bangsa besar kita nggak perlu takut sama mereka," tambahnya.