Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Ingin 3 Sampai 4 Pemain Timnas U-16 Indonesia Promosi, Nova Arianto Bilang Tunggu Dulu

By Bagas Reza Murti - Rabu, 3 Juli 2024 | 13:15 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menemui awak media selepas laga timnas U-16 Indonesia vs Australia di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024).

"Kita nggak kalah, cuma hari ini bola bundar dan ya kebetulan kita kena kartu merah," kata Erick Thohir.

"Namanya juga sepak bola, tetapi tadi dengan 10 pemain kita bisa skor 2 gol."

"Ini masa depan tim nasional, kita bangun."

"Saya rasa di sini ada 3 sampai 4 pemain sebagai pelapis nanti di U-20 yang kita bangun," tambahnya.

Baca Juga: Jangan Kapok Sambut Timnas, PSSI Buka Peluang Kota Solo Jadi Kandang Timnas Wanita Indonesia hingga Timnas Indonesia Senior

LUKMAN ADHI/BOLASPORT.COM
Skuad timnas U-16 Indonesia saat menghadapi timnas U-16 Australia pada semifinal ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024).

Sementara itu, pelatih timnas U-16 Indonesia Nova Arianto mengisyaratkan tak ingin buru-buru mempromosikan anak asuhnya.

Hal ini dikatakan Nova saat timnas U-16 Indonesia mengalahkan Laos di laga terakhir grup A ASEAN Cup U-16 2024.

Belum ada komunikasi antara Nova dan Indra Sjafri juga Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia senior.

"Mengenai komunikasi dengan Coach Shin maupun Coach Indra, kita belum melakukannya karena saat ini kita masih fokus di gelaran AFF kali ini, termasuk Coach Shin yang saat ini kan kondisinya lagi belum sehat betul ya," kata Nova.