Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ya, kita akan saling bertemu ke depannya," kata Brad Maloney saat ditemui di mixed zone Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024).
"Seperti yang saya katakan sebelumnya di berbagai level, senior round 3 (Kualifikasi Piala Dunia 2026), junior Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, AFF U-19 juga dalam 2 minggu ke depan mungkin juga kita ikut."
"Jadi saya pikir cukup bagus punya hubungan seperti ini dengan Indonesia."
"Mungkin kita bisa saling belajar satu sama lain," tambahnya.
Berbeda dengan Brad Maloney, Ketum PSSI Erick Thohir justru memanaskan rivalitas Indonesia dan Australia.
Ia menyebut timnas U-16 Australia melakukan selebrasi provokatif ke suporter Indonesia untuk membalas kekalahan di tim U-23.
"Saya rasa pemain kita bermain baik, kenapa bermain baik, kita bermain 10 pemain itu dari babak pertama menit ke-20, kita bisa skor dua kali," kata Erick Thohir saat ditemui di Stadion Manahan, Senin (1/7/2024).
"Kalah tapi kita bermain baik bisa skor dua kali dan di situ ada fighting spirit. Kalau dibilang kita kalah sama mereka enggak."