Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Fernandinho kami harapkan bisa menjadi warna baru."
"Apalagi dia salah satu pemain yang memiliki tekni yang sangat bagus," kata pelatih PSIS, Gilbert Agius, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Lebih lanjut, CEO PSIS, Yoyok Sukawi memberikan sambutan hangat kepada Fernandinho.
Yoyok lalu menjelaskan bahwa kedatangan Fernandinho murni keinginan dari pelatih PSIS.
"Fernandinho ini didatangkan oleh pelatih karena kami butuh pemain kreatif di depan."
"Dan manajemen support apa keinginan tim pelatih."
"Selamat datang Fernandinho dan bahwa PSIS berprestasi musim ini," ucap Yoyok Sukawi.
Sementara itu, Fernandinho kini menjadi pemain asing kedua yang diresmikan oleh PSIS.
PSIS sebelumnya resmi mendatangkan bek asal Spanyol, Roger Bonet.