Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Timnas Belanda Jumpa Timnas Inggris di Semifinal, Ronald Koeman Tak Sabar

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 7 Juli 2024 | 09:20 WIB
Timnas Belanda merayakan kesuksesan lolos ke semifinal EURO 2024 setelah mengalahkan Turkiye 2-1 di perempat final, Sabtu (6/7/2024) di Berlin. (JOHN MACDOUGALL/AFP)

Inggris sebelumnya lolos setelah menang adu penalti 5-3 atas Swiss.

Baca Juga: EURO 2024 - Kata-kata Cristiano Ronaldo Usai Gagal Bawa Timnas Portugal Juara di Piala Eropa Terakhirnya

Babak adu tos-tosan mesti ditempuh lantaran kedua tim bermain imbang 1-1 selama 120 menit.

Duel Belanda vs Inggris akan dihelat di Dortmund, Rabu (10/7/2024) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Usai laga, Ronald Koeman mengaku sudah tidak sabar untuk melakoni duel melawan The Three Lions.

Pasalnya, mereka merupakan tim yang memiliki sejarah panjang di sepak bola Eropa.

"Jika Anda memenangi pertandingan, itu selalu memberikan perasaan yang baik," kata Koeman seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Kami perlu pulih seperti Inggris."

"Bukan perbedaan fisik antara mereka dan kami."

"Kami bermain di hari yang sama, kami perlu melakukan perjalanan seperti mereka."