Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Jangan Anggap Enteng Anak 16 Tahun, Lamine Yamal Ancaman Utama buat Timnas Prancis

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 8 Juli 2024 | 19:45 WIB
Lamine Yamal (kiri) saat membantu Spanyol mengalahkan Georgia pada abbak 16 besar EURO 2024. (ANGELOS TZORTZINIS / AFP)

Pelatih Timnas Spanyol, Luis De la Fuente, berani memberikan porsi besar untuknya di Euro 2024.

Empat penampilan sebagai starter plus satu status pemain pengganti sudah dirasakannya selama Euro berlangsung.

Jebolan Akademi La Masia tersebut juga mempunyai andil besar dalam sepak terjang La Furia Roja di Jerman sejauh ini.

Kendati belum mampu mencetak gol, Yamal berhasil menyumbangkan 3 assist untuk Spanyol.

Terbaru ia turut andil dalam kelolosan Spanyol ke semifinal saat menekuk tuan rumah Jerman di perempat final.

Baca Juga: EURO 2024 - Jadikan Pelatih Real Madrid Panutan, Pantas Timnas Spanyol-nya De la Fuente Mulai Tinggalkan Tiki-taka dan Lebih Pragmatis

Satu assistnya untuk Dani Olmo melalui kaki kanannya membuat Spanyol menang 2-1 atas Jerman meski harus melalui babak perpanjangan waktu.

Dengan kemampuan dan kapasitasnya tersebut sebagai winger kanan La Furia Roja, wajar jika Yamal tidak boleh dipandang remeh oleh Timnas Prancis.

"Lamine adalah bagian besar dari bahaya tim nasional Spanyol," kata Kounde seperti dikutip BolaSport.com dari Barca Blaugranes.

"Namun, saya akan mengatakan bahwa bahaya terbesar adalah tim secara keseluruhan."