Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perjalanan itu diakui oleh Bellingham membuat Inggris menjadi sebuah tim yang berbeda dengan tim nasional lainnya.
Menurut gelandang yang bermain di Real Madrid tersebut, timnya berhasil menjadi sebuah keluarga lewat pengalaman-pengalaman di atas lapangan.
"Dalam pertandingan-pertandingan ini, kami bersatu tidak seperti tim lain," ucap Bellingham, dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA.
"Kami telah memberikan yang terbaik lagi, momen-momen ini luar biasa."
Baca Juga: RESMI - Khephren Thuram Gabung Juventus, Siap Lakoni Derbi Panas Lawan Kakak Kandung
"Mereka menyatukan kami sebagai sebuah tim dan keluarga."
"Ini adalah tentang membawa hal tersebut ke final," tutur pemain berusia 22 tahun tersebut menambahkan.
Kini, Timnas Inggris hanya berjarak 2x45 menit saja untuk menjadi juara Euro 2024.
Mereka bakal menantang Spanyol di partai puncak yang digelar di Olympiastadion, Berlin, Minggu (14/7/2024) atau Senin pukul 02.00 WIB.