Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Four Proliga 2024 - Yolla Yuliana Waspadai Hal-hal Aneh Jelang Grand Final: Alhamdulillah Oke, Semoga...

By Nestri Y - Minggu, 14 Juli 2024 | 08:44 WIB
Yolla Yuliana (paling kiri) bersama tim Jakarta Electric PLN saat menghadapi Jakarta BIN pada putaran kedua babak final four Proliga 2024 di Semarang, Jawa Tengah, 12 Juli 2024. (ARDHIANTO WAHYU/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Middle blocker Jakarta Electric PLN, Yolla Yuliana bersyukur dan bersiap menyambut final Proliga 2024 setelah timnya tampil mengejutkan di babak empat besar.

Rasa syukur tiada hentinya diucapkan Yolla Yuliana yang sedang menikmati hegemoni kebahagiaan bersama Electric PLN berkat kepastian mereka melangkah ke Grand Final Proliga 2024.

Skuad arahan Chamnan Dokmai itu sukses membuat kejutan dengan menjadi tim pertama dari divisi putri yang memastikan diri ke laga puncak.

Pada putaran dua Final Four Proliha 2024 pekan ini di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Electric PLN telah menyapu bersih semua kemenangan.

Marina Markova dkk. sukses melibas Popsivo Polwan (3-1), BIN (3-0) dan Pertamina Enduro (3-0) dalam tiga hari berturut-turut.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Raja Bulu Tangkis Malaysia Berpotensi Jumpa Anthony Ginting pada 16 Besar, jika...

Salah satu middle blocker paling berpengalaman Electric PLN, Yolla Yuliana, mengaku sangat bahagia dan bersyukur atas nasib tim mereka yang berhasil melaju ke laga puncak padahal awalnya tidak termasuk yang diunggulkan.

Hasil ini semakin membuat mental skuad tim mereka meningkat karena berhasil melewati berbagai ujian selama babak reguler.

"Rasanya happy banget karena kami dari awal kerja keras banget untuk di Proliga 2024 ini," tutur Yolla kepada BolaSport.com dan awak media lainnya.

"Kami sempoyongan dari babak reguler ke musim final four, tapi Alhamdulillah di final four kami diberikan kelancaran untuk ke Grand Final," ujarnya.

"Keuntungannya membuat mental kami naik, karena memang itu yang dibutuhkan sekarang. Di Grand Final memang yang dipertandingkan bukan cuma fisik, bukan cuma teknik, tapi mental juara."

"Jadi, siapa yang mentalnya kuat, dialah yang akan juara," ucap Yolla lagi.

Khusus bagi Yolla, ini adalah final Proliga ketiganya bersama tim yang berbeda setelah Bandung bjb Tandamata (2022) dan Jakarta Pertamina Fastron (2023).

Sebuah prestasi yang sangat istimewa bagi pemain berusia 30 tahun itu. Yolla sendiri juga tidak menyangka mampu memperkuat tiga tim berbeda yang tiga-tiganya melaju ke final dalam tiga musim beruntun.

"Tidak ada rahasianya," jawab Yolla. Mungkin karena keberuntungan di pihal Yolla Yuliana, hahaha," ucap dia bercanda.

"Apalagi tahun ini saya kembali membela PLN. Memang dari diri sendiri ada itikad ingin membawa PLN Masuk lagi ke final," ucap dia.

Berhasil ke final tak lantas membuat Yolla terlena. Sekarang, yang paling diwaspadai adalah bagaimana menjaga motivasi dan kondisi kesehatan rekan satu timnya.

Maklum, di babak reguler sebelumnya, Electric PLN sempat diuji dengan kondisi sebagian pemain yang sakit hingga performa mereka kurang maksimal.

"Kondisi, Alhamdulillah masih oke semua apalagi besok ada waktu istirahat satu pekan," kata Yolla.

"Semoga tidak terjadi hal-hal aneh seperti kemarin. Karena kemarin sakit satu sakit semua di tim. Semoga di Grand Final nanti tidak ada hambatan apapun," harap pemain yang juga berposisi sebagai kapten tim itu.

Final Proliga 2024 akan mempertemukan Electric PLN versus Jakarta BIN yang diperkuat Megawati Hangestri, yang digelar pada 20-21 Juli 2024 di Indonesia Arena, Jakarta.

Sebuah venue yang sempat dicicipi pula oleh Yolla kala main di Indonesia All Star ketika berjumpa dengan Daejeon JungKwanJang Red Sparks.

"Excited banget sih, apalagi kan kemarin sempat naik juga waktu di Indonesia All Star di Indonesia Arena," tukas dia.

"Dan memang mewah sekali venue-nya. Semoga saja memang semua olahraga di Indonesia, tidak hanya voli, bisa bersinggah di Indonesia Arena dan semua masyarakat Indonesia bisa menyaksikan langsung di Jakarta," tandasnya.

Baca Juga: Leo/Daniel dan Fikri/Bagas Ditukar pada Japan Open 2024

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P