Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Perlu Berkhianat, Messi Bawa Argentina Samai Rekor Spanyol

By Sri Mulyati - Senin, 15 Juli 2024 | 15:30 WIB
Para pemain Tim nasional Argentina merayakan gol Lionel Messi pada laga semifinal Copa America 2024 di Stadion MetLife, Selasa (9/7/2024). (TWITTER.COM/WEAREMESSI)

Namun, Messi dengan tegas menolak dan kegigihannya akhirnya membuahkan hasil.

Dilansir BolaSport.com dari Livescore, Timnas Argentina kini sudah berhasil menyamai salah satu rekor Spanyol.

Timnas Argentina menjadi tim kedua yang memenangi trofi secara beruntun di benua masing-masing dan mengawinkannya dengan Piala Dunia.

Dominasi Timnas Spanyol ditandai dengan kemenangan pada Euro 2008 dan 2012, serta Piala Dunia 2010.

Kini La Albiceleste memiliki catatan serupa setelah memenangi Copa America 2021 dan 2024, serta Piala Dunia 2022.

Messi hadir sebagai kapten dalam raihan tiga prestasi membanggakan tersebut.

Baca Juga: EURO 2024 - Gelandang Mungil Barcelona Ikutan Nimbrung Perayaan Juara Timnas Spanyol

Kegagalan di awal karier akhirnya terbayar meski Messi harus menunggu selama 13 tahun.

Trofi level internasional kini bukan lagi sesuatu yang tabu bagi sang megabintang.

Prestasi ini memudahkan Messi kala memutuskan untuk gantung sepatu.