Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Perlu Striker Baru, Inter Milan Bisa Juara Liga Champions bersama Lautaro Martinez

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 17 Juli 2024 | 14:20 WIB
Lautaro Martinez tampil hebat di 2024 dengan torehan scudetto dan trofi Copa America 2024. (GABRIEL BOUYS/AFP)

Lautaro juga berperan vital di balik keberhasilan I Nerazzurri menjadi kampiun Liga Italia.

Penyerang berusia 26 tahun tersebut berstatus Capocannoniere alias pencetak gol terbanyak Liga Italia dengan 24 gol dari 33 laga.

Tak heran jika Klinsmann memuji performa brilian dari Lautaro.

Mantan penyerang Jerman tersebut juga berujar jika satu-satunya hal yang bisa melengkapi Lautaro adalah memenangkan Liga Champions.

Dia telah berkembang pesat selama dua tahun terakhir. Luar biasa," kata Klinsmann, dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta.

Baca Juga: Juventus Sandera Kostum Nomor 10 Sampai Kenan Yildiz Perpanjang Kontrak

BUDA MENDES/AFP
Striker tim nasional Argentina, Lautaro Martinez (kanan), memeluk Lionel Messi (kiri) usai mencetak gol pada final Copa America 2024 melawan Timnas Kolombia di Stadion Hard Rock, Minggu (14/7/2024) atau Senin pagi WIB.

"Dia layak mendapatkan segalanya."

"Ia seperti membuka potensinya setelah Piala Dunia 2022. Dia sangat penting bagi Inter."

"Hal yang membuatnya sempurna adalah memenangkan Liga Champions."