Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Grand Final Proliga 2024 - LavAni Menuju Legasi, Petuah SBY Jadi Pandu untuk Rekor Hattrick Gelar

By Ardhianto Wahyu - Kamis, 18 Juli 2024 | 15:30 WIB
(Ki-ka) Renan Buiatti, Fahri Septian Putratama, Oreol Camejo, Dio Zulfikri, M Malizi saat tampil bagi tim Jakarta LavAni Allo Bank Electric dalam laga kontra Jakarta STIN BIN pada putaran kedua final four Proliga 2024 di Semarang, Jawa Tengah, 13 Juli 2024. (ARDHIANTO WAHYU/BOLASPORT.COM)

WAHID FAHRUR ANNAS/BOLASPORT.COM
Presiden Republik Indonesia ke-6 dan juga pendiri klub bola voli LavAni, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di GOR Jatidiri, Semarang

"Pendiri kami, pak SBY, selalu menekankan tidak ada resep ajaib dalam meraih kemenangan," kata Ossy.

"Intinya adalah kerja keras, latihan yang keras harus serahkan segala sesuatunya kepada Allah. Jadi betul-betul itu yang kami lakukan dalam menghadapi setiap putaran final four.

"Alhamdulillah kemarin dengan modal 6 kemenangan, tentu menambah semangat dan motivasi para atlet."

LavAni tidak akan main-main dengan persiapan mereka untuk mewujudkan hattrick juara Proliga.

"Pastinya kami punya persiapan khusus. Persiapannya pasti juga akan lebih rinci lebih detail, skema dan program latihan yang disiapkan oleh pelatih," ucap Ossy.

"Mudah mudahan nanti kami bisa tampil baik di grand final."

"Bagi LavAni, kami tidak boleh menganggap remeh ini dan ini kesempatan baik yang diberikan Tuhan, persiapan khusus pasti."

"Kami hanya berharap semua pemain sehat walafiat dan sampai permainan nanti semua bisa menunjukkan permainan terbaik."

Baca Juga: Grand Final Proliga 2024 - Persaingan Tim Makin Berkualitas, Jadwal Tahun Depan Akan Diubah PBVSI

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P