Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Dilarang Sombong, Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Sudah Tidak Kalah Fisik dengan Australia

By Bagas Reza - Jumat, 19 Juli 2024 | 05:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Jika ada situasi saling mengalahkan itu akan bagus. Jujur di grup kami, Jepang dan Australia memiliki peluang tertinggi untuk lolos."

"Target saya adalah mencapai posisi 3 atau 4. Akan bagus jika mendapatkan tiket (di putaran keempat), jika tidak kami akan bermain di play-off (kemungkinan 50:50)."

"Jadi tim peringkat 1 atau 2, siapa pun yang datang tidak masalah bagi kami," tambahnya.

Timnas Indonesia akan menggelar laga kandang pertama mereka pada 10 September 2024, melawan Australia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Hari-hari Pemain Ganda Campuran Denmark Teledor Isi Form Anti-Doping hingga Batal Tampil

TWITTER.COM/SOCCEROOS
Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, berduel dengan gelandang Timnas Australia, Jackson Irvine, pada babak 16 besar Piala Asia 2023 di Jassim Bin Hamad Stadium, Minggu (28/1/2024).

Lee Kyung-kyu sempat menanyakan kemungkinan timnas Indonesia menang karena Shin Tae-yong pernah mengalahkan mereka di level U-23.

Memang di Piala Asia U-23 2024, Indonesia menang 1-0 atas Australia di laga grup A.

Namun Shin Tae-yong tak ingin jemawa, ia masih harus mengevaluasi timnas Indonesia.

"Jika sombong kami bisa dikiritik, jadi kami tidak boleh sombong (walaupun menang atas Australia di level U-23)," kata Shin Tae-yong sambil tertawa.