Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Teranyar di ASEAN Cup U-19 2024, pelatih Trevor Morgan mengakui hal tersebut.
Tim utama Australia U-20 baru saja melakoni tur ke Amerika Selatan pada Juni lalu.
Tim yang dikirim ke Surabaya adalah tim pelapis yang hanya dihuni sedikit pemain teruji.
"Kita punya kesempatan di turnamen AFF bagaimana merasakan situasi di mana semua orang ingin menang," ucap Morgan di Surabaya.
"Kita membawa banyak pemain baru karena kita punya wilayah negara yang besar."
"Dan kami percata masih banyak daripada 23 pemain yang terdaftar untuk bisa masuk ke tim nasional."
"Jadi kami memberi kesempatan dan melihatnya."
Ketiadaan pemain tenar di skuad Australia terlihat dari laman Wikipedia berbahasa Inggris.
Dari 23 pemain yang dibawa ke ASEAN Cup U-19, hanya ada satu pemain yang sudah memiliki laman Wikipedia.
Baca Juga: Pelatih Persib Kaget Saat Tahu Hadiah Piala Presiden 2024 Lebih Besar dari Juara Liga 1