Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Cup U-19 2024 - Instruksi Penting Indra Sjafri untuk Timnas U-19 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 23 Juli 2024 | 17:35 WIB
Sesi Foto Timnas U-19 Indonesia di Piala Asean Cup U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (20/7/2024) malam. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM)

"Saya pikir mereka juga berkembang kan termasuk tim-tim lain seperti Laos," kata Indra Sjafri.

Baca Juga: ASEAN Cup U-19 2024 - Pelatih Thailand Optimistis Tatap Laga Penentuan Juara Grup C Lawan Malaysia

Mantan pelatih Bali United ini memberikan sinyal bahwa timnya harus lebih waspada.

Pasalnya, kekuatan tim yang berlaga di ASEAN Cup hampir merata.

Tentunya, mereka harus bisa fokus agar bisa mendapatkan poin maksimal.

"Tim-tim usia muda hampir semuanya udah merata."

"Singapura juga kemarin saya lihat bagus," ujarnya.

Baca Juga: Bertemu Erick Thohir sebelum Olimpiade Paris, Presiden FIFA Puji Prestasi Timnas Indonesia Setahun Terakhir

Melawan Timor Leste, Indonesia sebenarnya berada di atas angin.

Kemenangan di laga ini akan membuat Jens Raven dkk lolos otomatis ke babak semifinal.

Hasil imbang juga akan membuat Indonesia lolos dengan status juara grup.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P