Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim asuhan Stefano Cugurra sebenarnya berhasil membalikkan keadaan pada menit ke-30 usai Made Tito mengkonversi umpan silang dari Privat Mbarga.
Sayang, wasit Sance Lawita menganulir gol tersebut usai berkonsultasi dengan VAR.
Tim tuan rumah baru bisa berbalik unggul pada injury time babak pertama.
Berawal dari pergerakan Made Tito di sisi kiri, pemain 21 tahun itu melepas umpan silang yang berhasil disambut oleh Privat Mbarga.
Skor 2-1 menutup duel kedua tim pada babak pertama.
Babak Kedua
Kedua tim saling jual beli serangan memasuki paruh kedua.
Bali United sebenarnya mendapatkan gol ketiga melalui tandukan Everton Nascimento usai menerima umpan silang dari sisi kanan pada menit ke-48, tetapi asisten wasit terlebih dahulu menganulir gol tersebut usai terjebak posisi offside.
Madura United menguasai pertandingan usai momen tersebut.