Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Shin Tae-yong Percayakan Kesiapan Pemain Timnas Indonesia ke Klub

By Abdul Rohman - Kamis, 25 Juli 2024 | 19:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (9/6/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pada dua pertandingan terakhir di Grup F, timnas Indonesia mencatatkan satu kekalahan dan sekali kemenangan.

Dibekuk 0-2 oleh Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).

Kemudian, sukses menaklukkan Filipina dengan skor 2-0 di SUGBK, Selasa (11/6/2024).

Sementara itu, jadwal Liga 1 turut menyesuaikan dengan agenda timnas Indonesia.

"PSSI menginstruksikan kepada Liga untuk membuat sinkronisasi jadwal sampai dengan musim 2027,artinya tiga tahun ke depan," kata Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus.

"Dari jadwal yang kami susun, beberapa kali kami juga sudah berinteraksi dan mohon petunjuk dari PSSI, tadi pagi sudah dilakukan finalisasi bahwa jadwal Liga Indonesia ke depan itu dipastikan akan bersinergi dan akan sinkron dengan jadwal agendanya timnas Indonesia."

"Baik tim nasional indonesia yang akan berlaga di Kualifikasi WC (Piala Dunia 2026)."

"Kemudian beberapa agenda kaitannya dengan jadwal FIFA Matchday yang akan dilakukan timnas Indonesia," sambung Ferry Paulus.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P