Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade 2024 - Timnas Argentina Kalah, Fan Mereka Ledek Asal-usul Pemain Maroko sampai Bawa-bawa Binatang

By Beri Bagja - Kamis, 25 Juli 2024 | 22:46 WIB
Para pemain timnas Maroko diledek fan timnas Argentina dengan sebutan kelompok imigran sampai bawa-bawa emoji binatang akibat hasil laga kontroversial di fase grup Olimpiade 2024 (24/7/2024). (ARNAUD FINISTRE/AFP)

BOLASPORT.COM - Merasa jadi korban kecurangan di Olimpiade 2024, fan timnas Argentina meledek asal-usul pemain Maroko sebagai keturunan imigran hingga membawa-bawa emoji binatang.

Pertandingan kontroversial timnas Argentina vs Maroko yang membuka fase grup Olimpiade 2024 menanamkan bibit kebencian di kalangan fan Albicelestes.

Segelintir pendukung Argentina menyerang para pemain Maroko dengan berbagai ujaran kebencian.

Komentar-komentar bernada rasialis bertebaran di media sosial.

Hal tersebut diyakini merupakan efek domino dari kasus rasialisme yang dilakukan Enzo Fernandez dkk saat merayakan gelar Copa America di bus (15/7/2024).

Sejumlah personel timnas Argentina kala itu mengolok-olok awak timnas Prancis yang sebagian besar memiliki garis keturunan Afrika.

Kekalahan kontingen Argentina U-23 dari Maroko, Rabu (24/7/2024), diduga termasuk agenda balas dendam publik Prancis terhadap negaranya Lionel Messi.

Timnas Maroko mereka tuding sebagai 'sekutu' Prancis lantaran kedekatan geografis dan historis kedua negara.

Dengan turnamen Olimpiade 2024 diadakan di Negeri Anggur, tim asuhan Javier Mascherano pun merasa jadi korban intimidasi.

Mulai dari klaim pencurian di tempat latihan, serbuan lemparan dari tribune, nyanyian berbau rasialis, hingga kericuhan yang dilakukan suporter mewarnai duel tersebut.