Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Presiden 2024 - Dalih Pelatih Persis Solo Usai Kalah dari Arema FC: Mereka Menunggu dan Kita Terhukum Kesalahan Sendiri

By Bagas Reza - Kamis, 1 Agustus 2024 | 08:30 WIB
Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija dan pemain Sutanto Tan dalam konferensi pers pasca-laga lawan Arema FC di semifinal Piala Presiden 2024, Rabu (31/7/2024). (BAGAS REZA/BOLASPORT.COM)

"Tentu itu bukan kekalahan, itu hanya pelajaran dari pertandingan ini dan harus menjadi lebih baik kedepannya."

"Kami tidak bisa mengkritik siapapun, karena persiapan kita, tetapi itu hal yang memalukan jika kalah di laga seperti ini," tambahnya.

Baca Juga: Baru Jalani Pramusim, Hansi Flick Sudah Sesumbar akan Bawa Barcelona Sekelas Man City

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PERSIS (@persisofficial)

Milo juga membela para strikernya yang jarang mendapatkan peluang dalam laga ini.

"Ini adalah awal musim dan apa yang kamu harapkan ketika mereka mencoba hal yang terbaik dari mereka dan mereka suka, (yaitu) mencetak gol," kata Milo.

"Tentu tidak ada alasan dari kekalahan ini. Anda bisa lihat di babak pertama, jika Sananta bisa memanfaatkan peluang tersebut menjadi sebuah gol dan dia tidak bisa hari ini, tentu dia masih muda, dia ingin memaksimalkan kesempatan yang didapatkan (di depan gawang)."

"Maksud saya kami memiliki kesempatan bagus, tetapi kami tidak bisa menyelesaikannya."

"Ada tiga kesempatan besar dari kami dan Arema tidak menciptakan peluang besar sepanjang pertandingan," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P