Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terinspirasi dari Kiper Legendaris Italia, Bek Timnas U-19 Indonesia Ceritakan Asal Usul Nama Alfharezzi Buffon

By Wila Wildayanti - Jumat, 2 Agustus 2024 | 14:30 WIB
Bek Timnas U-19 Indonesia Alfharezzi Buffon (langsung sujud setelah mencetak gol ke gawang Malaysia dalam laga semifinal ASEAN Cup U-19 2024. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Menurutnya, ia baru dipanggil sebagai Buffon selama di timnas U-19 Indonesia ini.

Baca Juga: Hasil ASEAN Cup U-19 2024 - Alfharezzi Buffon Cetak Gol Sulit, Timnas U-19 Indonesia Benamkan Malaysia

Walaupun baru dipanggil begitu, ia mengaku tak merasa terbebani sama sekali.

"Tidak (minder). Saya dipanggil Buffon baru kali ini di timnas, biasanya Ezzi dan sekarang naman saja," tuturnya.

Sebenarnya saat ini pemain timnas Indonesia usia muda banyak dihuni beberapa pemain yang memiliki nama-nama pemain hebat pada tahun 2000.

Bahkan di timnas U-19 Indonesia saja setidaknya ada tiga pemain yang namanya mengingatkan pada legenda sepak bola dunia yang sangat cemerlang kala itu.

Tiga pemain tersebut yakni ada Arkhan Kaka, Alfharezzi Buffon, atau Figo Dennis Saputrananto.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P