Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Titah Final Thiago Motta, Juventus Pastikan bakal Jual Federico Chiesa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 4 Agustus 2024 | 10:00 WIB
Juventus dipastikan menjual Federico Chiesa pada bursa transfer musim panas 2024 seiring pernyataan tegas dari Thiago Motta. (X.COM/FABRIZIOROMANO)

Mampu bermain di sisi kiri dan kanan penyerangan, Chiesa kerap bersikeras bermain melebar di tepi lapangan.

Hal itu juga yang membuatnya sempat bentrok dengan Massimiliano Allegri musim lalu.

Gelagat memberontak itulah yang sudah tercium oleh Motta selaku allenatore baru I Bianconeri.

Di samping itu cedera dan gaji tinggi yang diterima Chiesa juga dianggap cukup membebani Juventus.

Baca Juga: Sekalipun Main di Liga Inggris, Lionel Messi akan Tetap Jadi Pemain Terbaik

Permintaan kontrak baru dengan kenaikan gaji fantastisnya sudah ditolak oleh Juventus.

Maka dari itu penjualannya di musim panas 2024 adalah langkah bijak bagi klub alih-alih kehilangannya secara cuma-cuma di tahun depan mengingat kontraknya berakhir pada Juni 2025.

Kubu Juventus diyakini mematok harga antara 20-30 juta euro untuk Chiesa.

Sampai saat ini klub-klub dari Liga Inggris disebut-sebut menjadi peminat serius akan eks pemain Fiorentina tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P