Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kendala karena kurangnya waktu latihan benar-benar mempengaruhi performa Megawati dkk hingga laga kedua dengan hasil selalu kalah.
Di laga sebelumnya, Indonesia juga dibuat tidak berdaya menghadapi Thailand dengan skor telak 0-3.
"Hari ini anak-anak main lebih jelek dibanding melawan Thailand, pertahanan mudah ditembus dan serangan kuat," kata Dokmai.
Tak ayal, dua kekalahan ini membawa Indonesia semakin tenggelam di dasar klasemen sementara SEA V League 2024.
Posisi tim Merah-putih bahkan tidak lebih baik dari Filipina yang berada di peringkat ketiga meski sama-sama kalah di dua laga ini.
Sementara itu, kemenangan atas Indonesia membuat Vietnam semakin menempel ketat Thailand dalam perebutan gelar juara.
Kedua tim tersebut sama-sama belum pernah menelan kekalahan di dua laga SEA V League 2024.
Untuk sementara, Thailand masih bertengger di puncak klasemen sementara dengan memiliki rasio set dan poin yang lebih baik.