Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Monster Gulat Kuba Bikin Sejarah, Jadi Satu-satunya Peraih Medali Emas di 5 Olimpiade Beruntun

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 7 Agustus 2024 | 02:58 WIB
Atlet Kuba, Mijain Lopez, mencopot sepatu sebagai tanda pensiun setelah merebut medali emas Olimpiade ke-5 dari cabang gulat Greco-Roman nomor 120/130 kg, Selasa (6/8/2024) di Paris. (PUNIT PARANJPE/AFP)

Untuk ke-5 kalinya secara berturut-turut, atlet gulat berumur 41 tahun itu sukses meraih medali emas Olimpiade di cabang gulat Greco-Roman nomor 120/130 kg.

Sebelumnya, Lopez juga meraih podium tertinggi di Olimpiade 2018, 2012, 2016, dan 2020.

Lopez menjadi atlet pertama yang mampu melakukan hal tersebut di semua cabang olahraga Olimpiade baik musim panas maupun musim dingin.

Dengan kemenangan Lopez, Kuba pun meraih medali emas pertamanya di Olimpiade 2024.

Setelah penampilan dominannya dengan merebut medali emas Olimpiade ke-5 secara beruntun, Mijain Lopez mengumumkan dirinya pensiun.

"Saya akan pensiun, ini sudah selesai," kata Lopez seperti dikutip dari Sportingnews.

"Kita perlu menyediakan ruang untuk mereka yang datang ke olahraga ini."

"Buat saya, gulat adalah cinta dalam kehidupan saya, sepanjang kehidupan saya," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P