Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Eks bek Manchester United itu dikabarkan akan dilepas oleh Al Nassr entah dalam skema pinjaman atau permanen.
Tidak hanya itu, keputusan untuk melepas Telles ternyata langsung datang dari pelatih Al Nassr, Luis Castro.
Luis Castro sendiri memutuskan untuk melepas Telles karena sudah dinilai kurang cocok dengan skemanya.
Meski berstatus sebagai pemain yang pernah berkarier di Eropa, bek berusia 31 tahun itu dinilai tidak memunculkan performa terbaiknya.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Telles sejauh ini baru bermain sebanyak 34 kali untuk Al Nassr.
Baca Juga: Lionel Messi Memang dari Planet Lain, tapi Cristiano Ronaldo Tetap Pemain Terbaik
???????????? ???????? ????????????́?????????
O Al Nassr está próximo de contratar Salem Al Najdi, lateral-esquerdo do Al-Fateh, por cerca de 18 milhões de riais.
❌???????? A contratação visa reforçar a lateral-esquerda e pode envolver a rescisão ou empréstimo de Alex Telles para abrir espaço para um… pic.twitter.com/Xp3jc2J7E5
— Central do Arabão (@centraldoarabao) August 6, 2024
Dari 34 penampilan itu, Telles hanya mencatatkan tiga gol dan lima assist.
Al Nassr berencana untuk melepas Telles karena tidak ingin kehilangan si pemain dengan gratis pada 2025 nanti.
Pasalnya, kontrak Telles di Al Nassr akan segera berakhir pada 30 Juni 2025 mendatang.
Adapun untuk menggantikan Telles, Al Nassr berencana untuk merekrut bek kiri Al Waeda, Salem Al Najdi.
Jika benar-benar pergi dari Al Nassr, maka Telles akan menyusul David Ospina yang sebelumnya sudah memilih pergi.
Ospina tidak memperpanjang kontraknya dan memilih angkat kaki dari Liga Arab Saudi.
Ronaldo pun akan kehilangan rekan setimnya lagi pada bursa transfer musim panas ini.