Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VAR Sempat Kena Kritik di Piala Presiden 2024, Liga 1 2024/2025 Akan Perbanyak Wasit Asing

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 7 Agustus 2024 | 12:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat memberikan sambutan di BRI Center, Sudirman, Jakarta, Selasa (6/8/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Saya tak menyalahkan wasit, tapi menyalahkan VAR dengan tidak memberikan dia (wasit) gambar yang benar," kata Pieter Huistra.

Baca Juga: Erick Thohir Minta Klub Liga 1 Wajib Mainkan Pemain Timnas Indonesia, Jangan Semua Pemain Asing

Erick Thohir menjelaskan, secara keseluruhan penggunaan VAR di Piala Presiden berjalan dengan baik.

Namun, dia juga mendengar masukan dari beberapa pihak yang meminta agar teknologi tersebut bisa dilaksanakan dengan lebih efektif.

"Dan kemarin di Piala Presiden saya rasa sangat positif."

"Saya tahu ya ada klub-klub yang ngegerendeng (menggerutu) tapi begitu VAR-nya berjalan fair gitu," kata Erick Thohir.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Suasana ruangan mobile VAR (Video Assistant Referee) jelang laga Championship Series Liga 1 2023 antara Persib Bandung versus Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/5/2024).

VAR memang tidak akan lepas dari pro dan kontra apalagi kali ini akan digunakan satu musim penuh.

Hal tersebut akan terus diperbaiki seiring dengan penyelenggaraan turnamen.

"Beri kesempatan ya beri kesempatan."