Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ogah Kalah dengan Timnas Indonesia, Australia Tunjuk Asisten Pelatih Baru Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga

By Bagas Reza - Kamis, 8 Agustus 2024 | 09:40 WIB
Graham Arnold (kanan) mengawasi Rafael Struick dalam laga timnas Australia vs timnas Indonesia pada laga ajang Piala Asia 2023 di Qatar (28/1/2024). (AFP)

Luke Wilshere semasa jadi pemain berposisi sebagai bek kanan, gelandang bertahan dan gelandang sisi kanan.

Ia memiliki 80 caps untuk timnas Australia, termasuk dua penampilannya di Piala Dunia 2006 dan 2010.

"Wilkshire akan bergabung dengan tim teknis Graham Arnold yang juga terdiri dari Rene Maulensteen, John Crawley, Adam Barbera dan Huw Cox," tulis laman resmi timnas Australia.

Sementara itu, pelatih kepala Australia Graham Arnold berharap Luke Wilkshire bisa menularkan ilmu, pengalaman dan kerja kerasnya ke pemain timnas Australia.

Baca Juga: Kecepatan Yakob Sayuri dan Yance Sayuri Bikin Kompatriot Henrikh Mkhitaryan di Malut United FC Terkesan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Subway Socceroos (@socceroos)

"Fantastis memutuskan Luke akan bergabung secara permanen," kata Graham Arnold.

"Dia telah berada di camp (latihan) sebelumnya dan saya benar-benar kagum dengan apa yang ia kerjakan kepada grup."

"Saya mengenal Luke sudah lama sejak dia jadi pemain dan kini pelatih."

"Dia penh pengalaman, etos kerja dan energi yang akan ia bawa pada peran ini," tambahnya.

Di sisi lain, Luke Wilkshire merasa terhormat bisa bergabung timnas Australia senior.