Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terapkan Promosi Degradasi, Nova Arianto Ungkap Alasan Kembali Gelar Seleksi untuk Timnas U-17 Indonesia

By Wila Wildayanti - Kamis, 8 Agustus 2024 | 19:40 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Kamis (8/8/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sebelum menjalani turnamen ini, timnas U-17 Indonesia pun akan menjalani persiapan panjang.

Timnas U-17 Indonesia direncanakan akan menjalani pemusatan latihan (TC) panjang dari Bali, Jakarta, hingga ke Spanyol.

Nova Arianto pun mengungkapkan alasan dibalik seleksi ini digelar.

Baca Juga: Nova Arianto Bergerak, Pemain Keturunan Indonesia-Inggris Dipanggil ke Timnas U-17 Indonesia 

Menurutnya, setelah tim pelatih melakukan evaluasi dari Piala AFF U-16 sebelumnya.

Akhirnya mereka memutuskan untuk melakukan seleksi buat tambahan pemain.

Ia menilai bahwa masih ada kekurangan di Piala AFF U-16 sebelumnya.

Oleh karena itu, mereka membutuhkan opsi lainnya, sehingga memutuskan melakukan seleksi untuk bisa menemukan pemain terbaik nantinya.

Pemain-pemain yang lolos seleksi ini nantinya akan melengkapi daftar pemain yang sebelumnya telah tampil di Piala AFF U-16 2024 lalu.

“Yang pasti setelah kita evaluasi, ya evaluasi di pertandingan AFF kemarin apa yang jadi kekurangan kita, dan akhirnya kita mencoba melihat opsi-opsi lain, pemain lain,” ujar Nova Arianto kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Kamis (8/8/2024)