Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kritik An Se-young untuk PBSI-nya Korea Selatan Picu Investigasi dari Komite Olahraga dan Olimpiade Negeri Ginseng

By Nestri Y - Jumat, 9 Agustus 2024 | 17:39 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, melakukan selebrasi setelah memenangi final Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, Senin (5/8/2024). (LUIS TATO/AFP)

Karena cedera yang mestinya butuh waktu lama untuk pulih tetapi dipaksakan untuk bertanding, tentu tidak akan membuat kondisinya membaik.

Risiko yang lebih parah pun bisa mengancam.

Belum lagi jika harus menjalani latihan padahal kondisi belum prima untuk dipaksakan berlatih.

BKA sempat merespons bahwa tidak ada permasalahan internal di pelatnas mereka.

Namun pada akhirnya, pernyataan berani An itu membuat Komite Olimpiade dan Olahraga Korea Selatan (KSOC) memutuskan untuk mengambil langkah investigasi.

Tim Audit akan dibentuk jika hasil pemeriksaan di pelatnas BKA ditemukan hal-hal yang memang bermasalah.

"Pernyataan An berkaitan dengan berbagai masalah, termasuk manajemen cedera, sistem pelatihan dan perlindungan atlet," demikian bunyi keterangan KSOC, dikutip dari Hani.co.kr.

"Komite investigasi akan melakukan wawancara untuk mengidentifikasi detailnya dan jika ada masalah yang ditemukan, maka kami akan melakukan audit."

"Kami akan secara menyeluruh memeriska BKA, Pusat Pelatihan Wisma Atlet Nasional dan seluruh tempat yang berkaitan."

"Jika ada masalah di tingkat personel, kami akan mengambil tindakan yang sesuai. Jika ada masalah pada sistemnya, maka akan diperbaiki dengan merevisi peraturan."