Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Wasit sempat memberikan kartu kuning sebelum VAR memutuskan kartu merah.
Babak kedua, pada menit ke-58 terjadi kemelut di depan gawang Malut.
Eksekusi Koko Ari masih terlalu lemah dan bisa ditepis kiper M Fahri.
Penalti diberikan kepada Madura setelah Yance Sayuri melanggar Andi Irfan pada menit ke-65.
Lulinha yang jadi eksekutor mengirim bola ke sisi kiri dan gagal dijangkau kiper Malut.
Tendangan Yance Sayuri masih melebar dari gawang Madura United pada menit ke-75.
Peluang dari Jorge Ivan Correa di kotak penalti tapi tendangannya masih bisa ditepis kiper Wagner Agusto.
Terjadi tendangan bebas tidak langsung di kotak penalti setelah kiper Wagner mengambil bola setelah diberikan oleh wasit.
Jorge Ivan kemudian memberikan umpan pendek kepada Tatsuro Nagamatsu yang tendangan kerasnya berbuah menjadi gol (82').