Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024 - Ngenesnya Malaysia, Terancam 68 Tahun Tak Punya Emas gegara Blunder Andalan Utama

By Ardhianto Wahyu - Minggu, 11 Agustus 2024 | 01:22 WIB
Matthew Glaetzer dari Australia, Rayan Helal dari Prancis, Mohd Azizulhasni Awang dari Malaysia, Kaiya Ota dari Jepang, Jeffrey Hoogland dari Belanda, Jair Tjon En Fa dari Suriname, bersepeda di belakang derny dalam babak pertama balap sepeda keirin putra Olimpiade Paris 2024 di Saint-Quentin-en-Yvelines National Velodrome, Paris, Prancis, 10 Agustus 2024. (SEBASTIEN BOZON/AFP)

Namun, prestasi mereka masih mentok di warna perak, termasuk di era tunggal putra nomor satu dunia, Lee Chong Wei, yang tiga kali kalah di final Olimpiade.

Harapan Malaysia belum habis.

Masih di lomba balap sepeda keirin putra, mereka punya Muhammad Shah Firdaus Sahrom yang lolos ke perempat final via babak repechage.

Sahrom akan kembali berlomba pada Minggu (11/8/2024) siang waktu Paris.

Sementara di Paris 2024, Indonesia dan Filipina berbagi jumlah keping emas yang sama dengan masing-masing mendapatkan dua.

Namun, Filipina berhak atas posisi yang lebih baik karena unggul dalam jumlah medali perunggu dengan dua berbanding satu.

Indonesia masih punya peluang untuk mendapatkan medali melalui lifter, Nurul Akmal, yang akan berlomba di kelas +87kg putri.

Nurul Akmal akan bertanding pada hari terakhir Olimpiade Paris, Minggu (11/8/2024), mulai pukul 16.30 WIB di South Paris Arena 6, Paris, Prancis.

KLASEMEN MEDALI OLIMPIADE PARIS 2024
Hingga Minggu (11/8/2024) pukul 00.00 WIB

Pos. Negara Emas Perak Perunggu Total
1 China 37 27 24 88
2 Amerika Serikat 34 41 39 114
3 Australia 18 17 14 49
4 Jepang 16 11 13 40
5 Prancis 15 21 22 58
6 Inggris Raya 14 20 24 58
7 Korea Selatan 13 8 8 29
8 Belanda 13 6 11 30
9 Jerman 12 10 8 30
10 Italia 11 13 15 39
... ... ... ... ... ...
33 Filipina 2 0 2 4
35 Indonesia 2 0 1 3
39 Thailand 1 3 2 6
79 Malaysia 0 0 2 2
80 Singapura 0 0 1 1
           

Baca Juga: Jadwal Olimpiade Paris 2024 - Aksi Nurul Akmal Jadi Penutup Perjuangan Skuad Merah Putih

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P