Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, pemain andalan Australia itu diperkirakan bakal absen selama 4-5 pekan.
Karena itu, Graham Arnold masih bisa berharap Jordan Bos bisa bermain lawan Bahrain dan Timnas Indonesia.
"Ada laporan yang saling bertentangan mengenai tingkat keparahan cederanya," tulis laporan The Australian.
"Namun jika pemulihan yang berlangsung selama empat hingga lima minggu itu benar, maka Bos kemungkinan besar akan bisa fit untuk pertandingan Socceroos melawan Bahrain di Gold Coast pada 5 September mendatang serta pertandingan minggu berikutnya dengan Indonesia di Jakarta."
Namun, kabar buruk dialami oleh Ryan Strain.
Pemain andalan Dundee United tersebut dipastikan absen lawan Timnas Indonesia.
Pemain berposisi sebagai bek kanan tersebut mengalami cedera harmstring.
Baca Juga: Harapan Sandy Walsh soal Makin Banyak Pemain Keturunan Tertarik Bela Timnas Indonesia
Kehilangan Strain bakal jadi kerugian tersendiri bagi Australia.
Pasalnya, bek kanan Dundee United tersebut jadi starter Australia dalam enam laga terakhir di pertandingan resmi.