Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pemain Premier League Keturunan Indonesia Susul Ragnar Oratmangoen di Liga Belgia

By Metta Rahma Melati - Selasa, 13 Agustus 2024 | 11:20 WIB
Pemain Keturunan Indonesia, Jairo Riedewald mencetak gol debut saat Crystal Palace menang 2-1 atas Fulham di Craven Cottage dalam laga pekan ke-6 Liga Inggris, Sabtu (24/10/2020). (CPFC.CO.UK)

Gelandang bertahan 27 tahun itu hanya mencatatkan 230 menit bermain.

Dalam sembilan laga itu, ia bermain menghadapi tim-tim besar seperti Manchester United, Manchester City, dan Liverpool.

Sementara itu, sebelumnya penyerang timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen dikabarkan bergabung dengan FCV Dender.

Baca Juga: Pendahulunya Gagal! 1 Sejarah Berpotensi Dicatatkan Jay Idzes di Serie A Italia Pekan Ini untuk Kebanggaan Indonesia

FCV Dender adalah tim promosi divisi 1 Liga Belgia (Jupiler Pro League) musim ini.

Sebelumnya, Ragnar Oratmangoen menjalani masa peminjaman di Fortuna Sittard dari FC Groningen.

Sejatinya kontrak Ragnar di FC Groningen baru berakhir pada Juni 2025.

Akan tetapi ia tidak masuk skema tim FC Groningen untuk musim 2024/2025.

Saat ini sudah ada pemain timnas Indonesia yang bermain di Jupiler Pro League yakni Sandy Walsh.

Sandy Walsh saat ini bermain untuk KV Mechelen.

Bek 29 tahun itu selalu bermain di kasta teratas sepak bola Belgia.

Sebelumnya ia pernah membela KRC Genk dan Zulte Waregem.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P