Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA V League 2024 - Thailand dan Vietnam Ditandai, Indonesia Optimistis Juara Lagi

By Nestri Y - Rabu, 14 Agustus 2024 | 13:00 WIB
Tim voli putra Indonesia bersorak usai meriaih angka kontra Vietnam pada laga perdana SEA V League 2023 putaran dua yang digelar di Santa Rosa Multi-purpose Complex, Laguna, Filipina, Jumat (28/7/2023) (PBVSI)

Ketua PBVSI, Imam Sudjarwo, sangat optimistis bahwa timnas voli putra mampu kembali juara di SEA V League 2024.

"Kita ingin agar timnas bola voli putra Indonesia mencetak hattrick," Imam dikutip dari keterangan resmi PBVSI.

"Sehingga bisa kembali mengibarkan bendera Merah Putih dan mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya,” tandasnya.

Hat-trick ini dihitung dari kompetisi per leg.

Jika setidaknya mampu merengkuh kemenangan di Filipina, memang Indonesia sudah terhitung tiga kali juara.

Sedangkan pada leg kedua nanti, skuad Dio Zulfikri dkk. bisa memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah.

Dukungan publik sendiri tentu bisa jadi booster kepercayaan diri.

Meski begitu, Dio tetap mengingatkan rekan-rekannya untuk waspada dan tidak lengah.

Terutama ketika menghadapi dua tim yang berpotensi jadi penjegal, Thailand dan Vietnam.

"Lawan yang cukup berat adalah Thailand dan Vietnam. Namun, kami optimistis bisa menang," kata Dio yang ditunjuk sebagai kapten.