Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saingan Berat Jonatan Christie di Japan Open 2024 Hilang, Viktor Axelsen Pamit Karena Lelah Usai Olimpiade Paris 2024

By Agung Kurniawan - Rabu, 14 Agustus 2024 | 21:15 WIB
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, memutuskan mundur dari turnamen Japan Open 2024 (ARUN SANKAR/AFP)

PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, bersalaman dengan Viktor Axelsen (Denmark)

"Tapi saya telah mendorong tubuh dan pikiran saya hingga mencapai batas maksimal menjelang, selama, dan setelah olimpiade."

"Sayangnya, saya tidak dapat pulih tepat waktu dan harus membuat keputusan yang tepat untuk kesehatan saya."

"Terima kasih atas dukungan dan pengertiannya."

"Saya masih akan berada di Jepang untuk bertemu dengan para penggemar Jepang saya, jadi sampai jumpa di sana!" imbuhnya.

Baca Juga: Japan Open 2024 - Saingan Sulit Fikri/Daniel Berkurang, Ganda Putra Terbaik Malaysia Putuskan Mundur

Langkah mengundurkan diri yang dilakukan Axelsen di Japan Open 2024 bukanlah yang pertama kalinya pada tahun ini.

Dia sempat melewatkan beberapa turnamen besar lantaran kondisi fisiknya yang sempat dibekap cedera yang serius.

Langkah pilih-pilih turnamen pun dilakukan Axelsen demi menjaga kebugaran agar bisa tampil optimal di Olimpiade Paris 2024.

Axelsen sendiri sejatinya akan menyandang status sebagai unggulan kedua dan menempati pul bawah undian Japan Open 2024.